Welcome to Solution flasher

Cara Membuat Password pada User Account di Windows 7

Setelah pada pembahasan sebelumnya saya telah membahas tentang cara membuat user account. Maka kali ini saya akan menjelaskan tentang Cara Membuat Password pada User Account di Windows 7. Nah, membuat password pada user account komputer akan memberikan rasa nyaman kepada si pemilik komputer, karena dengan demikian pengguna lain tidak dapat mengakses komputer tersebut terkecuali si pemilik komputer. Ini disebabkan karena komputer tersebut sudah dilengkapi dengan password dan password tersebut hanya di ketahui oleh si pemilik komputer. Bagaimana cara Membuat Password pada User Account di Windows 7? Simak petunjuk dibawah :

1. Pada start menu klik Control Panel lalu pilih User account.

Cara Membuat Password pada User Account di Windows 7

2. Lalu pilih Manage another account.

Cara Membuat Password pada User Account di Windows 7

3. Maka akan muncul jendela seperti gambar di bawah. Kemudian pilih salah satu User account yang akan dibuat password. Di sini saya akan membuat password pada user account THRESYE.

Cara Membuat Password pada User Account di Windows 7

4. Kemudian pilih Create the password.

Cara Membuat Password pada User Account di Windows 7

5. Lalu silakan masukan password anda di New password dan Confirm new password kemudian klik create password.

Dengan demikian anda telah berhasil membuat password pada user account, secara otomatis komputer anda akan dilindungi dengan password yang telah anda buat. Setiap kali anda ingin menyalakan komputer, maka anda akan dimintai password. Jangan sampai lupa password nya dan jangan sampai password tersebut diketahui orang lain.. hehehe.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat...

Description: Cara Membuat Password pada User Account di Windows 7
Rating: 4.5
Reviewer: Unknown
ItemReviewed: Cara Membuat Password pada User Account di Windows 7

0 comments:

Post a Comment